Kalahkan Diabetes dengan Pahitnya Pare

pareKalahkan Diabetes dengan Pahitnya Pare - Pare sering dijauhi karena rasanya yang pahit. Tapi di balik rasa pahitnya, pare mengandung banyak manfaat untuk kesehatan, salah satunya ampuh untuk melawan diabetes dengan menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.

Pare atau secara ilmiah dikenal sebagai Momordica charantia, adalah sayuran yang sering dijadikan ramuan obat dengan sejarah panjang dalam pengobatan China tradisional, terutama untuk mengobati diabetes.

Dari beberapa penelitian yang dilakukan pada hewan dan juga manusia, pare terbukti dapat menurunkan kadar glukosa darah, seperti dilansir Drugs.com, Jumat (11/2/2011).

Buah-buahan yang Aman untuk Orang Diabetes

buah-buahan daibetesBuah-buahan yang Aman untuk Orang Diabetes - Penderita diabetes memang harus sangat menjaga makanannya, termasuk dengan buah-buahan manis. Tapi bukan berarti penderita diabetes tak boleh makan buah. Berikut beberapa buah yang cocok untuk penderita diabetes.

Penderita diabetes tidak bisa mengonsumsi sembarangan makanan apalagi yang berhubungan dengan glukosa, karenanya diperlukan kontrol yang ketat untuk meminimalkan dampak buruk yang mungkin timbul.

Orang yang menderita diabetes harus makan makanan dengan indeks glikemik rendah, yaitu dibawah 55. Hal ini untuk membantu mencegah lonjakan gula darah yang membuat diabetes semakin parah.

Pahit..Pahit..Pahit.., Biar Diabetes Menjauh

diabetesPahit..Pahit..Pahit.., Biar Diabetes Menjauh - Makanan serba manis, tinggi karbohidrat dan hidup bermalasan sangat cepat menimbun kadar gula darah yang tinggi pemicu diabetes. Jangan manjakan lidah dan tubuh karena walau terasa berat dan pahit tapi hasilnya diabetes bisa menjauh.

Diabetes mellitus (DM) atau yang sering disebut sebagai kencing manis merupakan penyakit yang serius dan tidak bisa disembuhkan.

Diabetes merupakan penyakit yang sangat serius dan bisa menjadi faktor risiko dari berbagai penyakit berbahaya seperti penyakit jantung dan stroke.

Meski kebanyakan penyakit diabetes menurun dalam keluarga, gaya hidup yang sehat dapat menjadi cara mudah untuk mencegah diabetes.

Kenali Risiko Diabetes Sebelum Berpuasa

diabetesKenali Risiko Diabetes Sebelum Berpuasa - Di Indonesia terdapat kurang lebih ada 25 juta penderita diabetes mellitus, sedangkan di Jakarta 1 dari 7 orang mengidap penyakit diabetes. Dan jumlah ini belum termasuk dengan orang yang memiliki faktor risiko.

Penyakit diabetes adalah gangguan penggunaan glukosa yang terjadi di dalam tubuh. Diabetes tidak terjadi secara begitu saja. Sebelum seseorang didiagnosis menderita diabetes, mereka mengalami fase normal, lalu meningkat menjadi prediabetes dan akhirnya menderita diabetes.

Cara Suntik Insulin Diabetes yang Tepat

insulinCara Suntik Insulin Diabetes yang Tepat - Bagi beberapa diabetesi (penderita diabetes), insulin merupakan salah satu obat yang bisa menyelamatkan nyawanya. Tapi sebaiknya diabetesi mengetahui 9 fakta mengenai cara kerja insulin.

Insulin yang disuntikkan ke diabetesi berfungsi mengambil alih atau menambah peran dari insulin alami yang biasanya berguna untuk mengontrol gula darah.

Namun menggunakan insulin tidak semudah mengonsumsi obat lainnya, karena sejumlah faktor bisa mempengaruhi kemampuan dari obat untuk mengontrol kadar gula darah.

Kayu Manis Bisa Cegah Diabetes

Kayu ManisKayu Manis Bisa Cegah Diabetes - Jangan kira karena namanya yang 'manis' lantas kayu manis dapat meningkatkan kadar gula dalam darah. Rempah-rempah satu ini justru dapat mencegah diabetes dan penyakit jantung.

Kayu manis merupakan salah satu bumbu masak tertua yang digunakan manusia. Menurut studi, rempah-rempah yang beraroma dan manis ini dapat mencegah dan mengobati diabetes dan penyakit jantung.

Diabetes dan penyakit jantung adalah dua penyakit yang sangat ditakuti oleh banyak orang. Dan sebagian besar penyebab kedua penyakit ini adalah makanan.

Sayuran Berdaun Hijau Bisa Kurangi Risiko Diabetes

sayur hijauSayuran Berdaun Hijau Bisa Kurangi Risiko Diabetes - Selama ini masyarakat mengetahui bahwa cara untuk mencegah diabetes tipe 2 adalah mengurangi konsumsi gula. Kini peneliti Inggris menemukan bahwa konsumsi sayuran berdaun hijau juga bisa mengurangi risiko terkena diabetes tipe 2.

Dalam sebuah analisis terhadap enam penelitian yang berhubungan dengan konsumsi buah dan sayuran, didapatkan bahwa sayuran berdaun hijau seperti bayam atau kubis memiliki pengaruh positif yang signifikan dalam hal mencegah diabetes.

Setengah Porsi Sayuran Cegah Diabetes

sayurSetengah Porsi Sayuran Cegah Diabetes - Tubuh membutuhkan karbohidrat sebagai sumber energi dan akan menyimpannya dalam bentuk gula atau lemak jika ada kelebihan. Pada penderita diabetes melitus (DM), karbohidrat sebaiknya dibatasi dan diganti dengan lebih banyak sayuran.

Yang sering tidak disadari adalah bahwa nasi bukan satu-satunya sumber energi. Beberapa jenis makanan lainnya juga mengandung karbohidrat sebagai sumber energi misalnya keripik, kentang, permen dan beberapa jenis buah-buahan. Bahkan lemak dan protein juga menyumbang 30-40 persen kebutuhan energi.

Hal ini ditekankan oleh Head of Division Nutrifood Research Center, Susana, STP., M.Sc., PDEng saat menjadi pembicara dalam acara bincang media dengan tema 'Nutrisi Seimbang untuk Cegah dan Atasi Diabetes', Selasa (11/5/2010) di Jakarta.

Pada penderita DM, terjadi gangguan fungsi insulin sehingga tidak mampu menyalurkan gula darah hasil penguraian karbohidrat ke sel, untuk diubah menjadi energi. Karenanya, kelebihan konsumsi karbohidrat akan membuat kadar gula darah meningkat.

Untuk mencegah penumpukan gula di darah, maka konsumsi gula dan karbohidrat harus dibatasi. Penyajiannya dalam menu makan hendaknya cukup 60-70 persen dari kebutuhan energi.

Mudahnya, jika 1/4 dari porsi makan diisi karbohidrat maka kebutuhan energi sudah tercukupi. Lauk pauk cukup 1/4 porsi, dan porsi paling besar yakni 1/2 adalah jatah untuk sayur-sayuran.

Sayuran mengandung banyak serat, salah satu bentuk karbohidrat yang tidak diserap oleh tubuh. Selain baik untuk perncernaan, sayur memiliki Glycemic Index (GI) dan Glycemic Load (GL) yang sangat rendah sehingga baik untuk orang yang mengalami gangguan fungsi insulin.

GI merupakan angka yang menunjukkan seberapa cepat kenaikan kadar gula dalam darah dalam tubuh setelah mengonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat. Dikatakan memiliki GI rendah jika nilainya 0-55, sedang jika nilainya 56-69, dan tinggi jika nilainya 70 ke atas.

Sedangkan GL merupakan hasil perkalian GI dengan jumlah karbohidrat dalam sekali penyajian, dihitung dengan rumus: (GI/100) x jumlah karbohidrat. Dikatakan rendah jika nilainya 0-10, sedang jika nilainya 11-19, tinggi jika nilainya lebih dari 20.

Dua jenis makanan dengan GI sama bisa saja memiliki GL berbeda, misalnya semangka dengan donat. Sama-sama memiliki GI sebesar 72, tetapi komposisi semangka lebih banyak mengandung air daripada karbohidrat. Jika sama-sama disajikan dalam takaran 100 gram, maka GL semangka adalah 26 sementara GL donat 72.

Selain mengatur porsi makan, Susana juga menyampaikan beberapa tips lain seputar pembatasan konsumsi gula dan karbohidrat. Di antaranya adalah sebagai berikut:
Batasi konsumsi gula pasir maksmimal 6 sendok teh perhari, atau ganti dengan pemanis buatan
Batasi porsi karbohidrat, tidak lebih dari 70 persen kebutuhan energi (kurang lebih 700 gram nasi putih)
Tingkatkan konsumsi serat

Pilih nasi merah karena karbohidratnya lebih kompleks daripada nasi putih
Pilih roti gandum utuh daripada roti putih.(detikhealth)

Cegah Diabetes dengan Jalan Kaki 30 Menit

Jalan KakiCegah Diabetes dengan Jalan Kaki 30 Menit - Jalan kaki sungguh memberikan khasiat yang beragam. Mulai dari kebugaran, meningkatkan stamina, mencegah osteoporosis. Jalan kaki juga ternyata juga bisa mencegah diabetes.

Siapa yang tidak mengenal penyakit diabetes? Penyakit ini bisa menyerang siapa saja baik laki-laki ataupun perempuan dan tidak memandang usia penderita.

Hidup dengan diabetes sangat tidak nyaman. Selain bisa menyebabkan komplikasi, penderita diabetes juga harus tergantung pada obat dan menjalani diet seumur hidupnya.

Tanda-tanda Terkena Diabetes

penyakit diabetesTanda-tanda Terkena Diabetes - Banyak pengalaman beberapa orang ketika buang air kecil lalu air seninya dikerubuti semut. Itu adalah salah satu tanda-tanda diabetes yang gampang diketahui. Tapi ada banyak lagi tanda-tanda diabetes yang perlu diwaspadai.

"Kalau seseorang pipisnya dikerubuti semut, itu bisa jadi tanda awal dari penyakit diabetes," ujar dr Dante Saksono H, SpPD, PhD, saat dihubungi detikHealth.

Kenapa bisa seperti itu?

Kurus Bukan Jaminan Bebas Diabetes

kurusKurus Bukan Jaminan Bebas Diabetes - Salah satu faktor risiko diabetes melitus (DM) adalah kegemukan. Namun tidak berarti bahwa tubuh kurus benar-benar bebas risiko, sebab yang terpenting adalah komposisi lemak tubuh.

Ketua Perhimpunan Edukator Diabetes Indonesia, Dr. dr. Aris Wibudi, Sp.PD., KEMD membenarkan hal itu di acara bincang media dengan tema 'Nutrisi Seimbang untuk Cegah dan Atasi Diabetes', di Jakarta. Menurutnya, tubuh yang sehat adalah tubuh yang berotot.

Penderita Diabetes Jangan Makan Buah yang Di-juice

jusPenderita Diabetes Jangan Makan Buah yang Di-juice - Penderita penyakit diabetes militus (DM) boleh-boleh saja mengonsumsi buah-buahan. Namun, sebaiknya buah-buahan tersebut tidak dikonsumsi dalam bentuk juice.

"Masalahnya sekarang ini banyak yang 'memindahkan' buah menjadi juice. Nah, buah apa pun itu, kalau dibuat juice akan meningkatkan glukosa darah," kata Ketua Tim
Dokter Kepresidenan, Dr Aris Wibudi.

Hal itu disampaikan dia dalam ceramah kesehatan dengan tema 'Mungkinkah Hidup Tanpa Diabetes dan Bahagia Bersama Diabetes' di Kantor Wakil Presiden, Jl Medan
Merdeka Selatan, Jakarta Pusat. Ibu Herawati Boediono juga hadir dalam acara ini.

Kopi dan Teh Bisa Mencegah Diabetes

teh kopiKopi dan Teh Bisa Mencegah Diabetes - Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mencegah penyakit diabetes, mulai dari mengubah pola makan, olahraga hingga obat-obatan. Namun hasil analisis terbaru peneliti menyebutkan, cukup minum kopi atau teh saja bisa mengurangi diabetes.

Peneliti menganalisis hasil 18 studi yang melibatkan ratusan hingga ribuan orang partisipan. Studi tahun 2005 menyebutkan seseorang yang lebih sering minum kopi, kemungkinan kena diabetesnya sepertiga lebih rendah daripada mereka yang jarang minum kopi.

Minum Kopi Sambil Makan Siang Mengurangi Risiko Diabetes

kopiMinum Kopi Sambil Makan Siang Mengurangi Risiko Diabetes - Menikmati kopi hitam (dengan sedikit gula) yang ditemani makan siang bisa mendapatkan keuntungan lebih dalam mengurangi risiko terkena diabetes tipe 2. Tapi minum kopi di waktu lain tidak mempengaruhi risiko diabetes sama sekali.

Sebuah studi menemukan bahwa perempuan yang mengonsumsi setidaknya satu cangkir kopi ditambah dengan makan siang dapat mengurangi kemungkinan mengembangkan diabetes tipe 2 sekitar sepertiganya. Hal ini berlaku untuk kopi tanpa kafein dan kopi dengan kafein.

Hal Mempengaruhi Naiknya Asam Lambung

maagHal Mempengaruhi Naiknya Asam Lambung - Beberapa faktor bisa meningkatkan risiko terjadinya refluks, yakni naiknya asam lambung dari perut menuju kerongkongan. Kondisi ini menyebabkan rasa nyeri seperti terbakar di sekitar dada, tenggorokan dan kerongkongan.

Refluks terjadi ketika katup yang menghubungkan lambung dengan kerongkongan tidak menutup sempurna. Tidak diketahui pasti apa penyebabnya, namun beberapa hal yakni kebiasaan merokok, kehamilan dan obesitas merupakan faktor risiko yang bisa memicunya.

Meski memiliki faktor-faktor risiko tersebut, seseorang tetap bisa mencegah terjadinya refluks atau setidaknya mengurangi risikonya. Dikutip dari Foxnews, Kamis (11/11/2010), beberapa hal yang bisa mempengaruhi refluks asam lambung adalah sebagai berikut.

1. Posisi dan postur tubuh mempengaruhi refluks
Berbaring bisa menyebabkan refluks makin parah dan berlangsung lebih lama, sehingga dianjurkan untuk tetap duduk atau berdiri. Untuk mencegah terjadinya refluks saat tidur atau berbaring, manfaatkan efek gravitasi dengan memposisikan kepala sedikit lebih tinggi.

Kadang-kadang refluks juga terjadi saat sedang membungkuk. Posisi ini memberi tekanan pada perut sehingga asam lambung lebih mudah mengalami refluks.

2. Pakaian longgar mengurangi risiko refluks
Tekanan di daerah perut merupakan salah satu pemicu terjadinya refluks. Oleh karena itu hindari penggunaan pakaian yang terlalu ketat jika sering mengalami refluks.

3. Olahraga meredakan gejala refluks
Segala jenis olahraga terutama latihan kardiovaskular bisa dilakukan untuk mengurangi gejala refluks asam lambung. Olahraga juga membantu mengurangi berat badan, yang juga termasuk salah satu faktor risiko refluks.

4. Hernia hiatus bisa memicu refluks
Ketika sebagian isi perut menonjol melewati diafragma atau pembatas dengan rongga dada, kondisi ini disebut hernia hiatus. Jika bagian yang menonjol ukurannya mencapai 3-4 cm, maka asam lambung bisa terjebak dan lebih berisiko untuk mengalami refluks.

5. Makan sesaat sebelum tidur menyebabkan refluks
Efek gravitasi saat berbaring membuat asam lambung lebih mudah untuk berbalik ke kerongkongan. Waktu yang tepat untuk tidur atau sekedar berbaring adalah sekurang-kurangnya 3 jam sesudah makan.

Olahraga yang Cocok di Pagi Hari

jalanOlahraga yang Cocok di Pagi Hari - Kebanyakan orang merasa sedikit pusing, lambat dan badan kaku ketika bangun di pagi hari. Dengan olahraga pagi bukan hanya menghilangkan keluhan tersebut, tetapi juga meningkatkan semangat dan energi.

Dengan menggunakan waktu di awal hari untuk olahraga dan peregangan otot, akan membuat detak jantung meningkat dan dapat memberikan energi yang membantu menjaga suasana hati baik sepanjang hari.

Apa saja olahraga yang baik dilakukan di pagi hari?

Dilansir Livestrong, Jumat (12/11/2010), berikut beberapa olahraga yang paling baik dilakukan di pagi hari:

1. Jalan kaki
Jalan kaki adalah latihan fisik yang memberi banyak manfaat. Berjalan kaki merupakan salah satu olahraga yang memberikan risiko cedera sangat rendah, juga menggabungkan antara peregangan dan kardio (olahraga jantung) dengan gerakan otot yang kuat.

Menurut Cleveland Clinic, memulai hari dengan berjalan kaki juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh, karena berjalan merangsang produksi antibodi dan limfosit T.

Selain itu, berjalan kaki dapat dilakukan di mana-mana dan di hampir semua kondisi. Setidaknya lakukan jalan kaki secara rutin selama paling sedikit 20 sampai 30 menit setiap hari.

2. Yoga
Mulailah hari dengan fleksibilitas dasar dan pelatihan keseimbangan dengan melakukan yoga selama beberapa menit. Yoga sangat efektif untuk menghilangkan stres dan meningkatkan relaksasi, mengencangkan otot serta membangun kekuatan.

Karena otot sering kaku dan nyeri di pagi hari, melakukan serangkaian gerakan yoga yang lembut adalah cara yang baik untuk menghangatkan dan mempersiapkan tubuh untuk aktivitas lainnya.

3. Aktifitas aerobik
Selain membantu jantung bekerja lebih efisien dan membantu membakar kalori ekstra, aerobik adalah cara yang baik untuk menggabungkan latihan berat menjadi rutinitas yang lebih singkat.

Pilih kegiatan aerobik yang menarik minat Anda, seperti bersepeda, jogging atau berenang.

Penyakit dan Olahraga yang Cocok

yogaPenyakit dan Olahraga yang Cocok - Saat tubuh sedang sakit, seringkali orang tidak mau melakukan olahraga. Padahal beberapa olahraga tertentu bisa membantu mengurangi rasa sakit dan meningkatkan kualitas hidupnya.

"Semua orang dapat melakukan sesuatu dan olahraga tidak hanya memungkinkan orang untuk mengurangi rasa sakit tapi juga mengatasi keterbatasan fungsi tertentu," ujar Perry Fine, MD, anggota American Pain Foundation, seperti dikutip dari Health, Selasa (16/11/2010).

Berikut beberapa jenis olahraga yang bisa membantu seseorang bergerak saat sedang sakit atau merasakan nyeri, yaitu:

Berjalan
Olahraga ini cocok untuk orang dengan sakit apa pun selama masih bisa bangun. Olahraga jalan ini dilakukan tergantung kekuatan fisiknya bisa jalan cepat, sedang atau pelan. Olahraga ini bisa dilakukan kapan pun dan dimana pun agar otot-otot tulang tidak kaku setelah sakit dan membuat badan bugar lagi.

Berenang
Olahraga ini cocok untuk penderita gangguan sendi mulai dari osteoarthrittis, masalah musculoskeletas atau radang sendi lainnya. Hal ini karena saat di kolam seseorang menentang gravitasi, sehingga tidak ada goncangan yang berpotensi merusak sendi.

Yoga Pernapasan
Orang-orang dengan sakit kronis bisa melakukan yoga untuk meringankan rasa sakit kronis. Tapi sebaiknya dilakukan saat kondisi tubuh dalam keadaan baik dan tidak melakukan gerakan ekstrim untuk mencegah risiko cedera. Latihan pernapasan tertentu dan fokus pada bagian tubuh yang berbeda bisa memberikan manfaat lebih baik.

Tai chi
Olahraga ini dapat mengurangi rasa sakit, kekakuan, kelelahan pada pasien fibromyalgia serta membangun kekuatan, daya tahan dan keseimbangan. Seni bela diri dari China ini dapat dilakukan kaum muda maupun tua dengan menggabungkan kekuatan tubuh serta pikiran. Sebaiknya melakukan tai chi dua kali seminggu.

Pilates
Orang-orang dengan penyakit nyeri pinggang, nyeri punggung bisa melakukan olahraga ini untuk relaksasi atau melakukan peregangan. Tapi pilates membutuhkan beberapa instruksi, jadi lebih baik dilakukan dengan bimbingan guru atau trainer berpengalaman.

Peregangan sederhana
Jika Anda habis diopname atau menghabiskan banyak waktu di tempat tidur atau terlalu banyak duduk mulailah dengan olahraga peregangan. Kegiatan ini bisa dilakukan di kamar tidur, kursi kerja atau saat menunggu. Saat peregangan bagian tubuh akan bergerak dalam rangkaian tertentu dan hanya sedikit melawan gravitasi.

Latihan kekuatan dan beban ringan
Orang-orang yang menderita rheumatoid perlu melakukan latihan kekuatan di sekitar cedera karena bisa membantu mengurangi stres sendi. Untuk awalnya mulailah dengan angkat beban sekaleng sup, lalu meningkat dengan melakukan sit-up dan push-up di sekitar rumah.

Hubungan seks
Memulai lagi hubungan seks setelah mengalami sakit bisa menjadi obat yang menyembuhkan. Aktivitas seksual merupakan salah satu bagian dari bentuk latihan karena hubungan seks yang sehat bisa menjadi dua obat mujarab dalam mengatasi rasa sakit. Sebuah studi dari Stanford University menemukan pergolakan hubungan cinta bisa mengurangi rasa nyeri yang ditimbulkan.

Kenapa Orang Perlu Main Badminton?

badmintonBuat orang Indonesia dan Asia umumnya, permainan bulutangkis alias badminton sudah menjadi olahraga yang merakyat. Ternyata dari hasil penelitian, olahraga ini memang layak dimainkan dan lebih unggul ketimbang tenis.

Bulutangkis adalah olahraga raket yang biasanya dilakukan di dalam ruangan. Bulutangkis bisa menjadi bentuk latihan aerobik yang membantu meningkatkan daya tahan tubuh dan stamina.

Alasan orang bermain bulutangkis bisa bermacam-macam, baik hanya untuk olahraga rutin atau bahkan untuk kompetisi.

Tapi seperti dilansir Livestrong dan Menshealth, Jumat (12/11/2010), berikut beberapa alasan kenapa orang harus berolahraga bulutangkis:

1. Bakar banyak kalori
Jumlah kalori yang terbakar selama bermain bulutangkis sebagian tergantung pada intensitas bermain. Rata-rata pemain dengan berat badan 68 kg dapat membakar kalori sekitar 272 kalori per jam. Tapi untuk sebuah kompetisi bulutangkis, pemain bisa membakar sekitar 500 kalori dalam satu jam.

Tapi pembakaran kalori dari bermain bulutangkis juga dipengaruhi oleh berat badan pemainnya. Sebagai contoh, orang dengan berat badan 90 kg bisa membakar 544 kalori dalam 1 jam bermain bulutangkis. Sedangkan orang dengan berat badan 55 kg membakar 327 kalori dengan durasi yang sama.

2. Memberi manfaat kardio yang besar
Bermain bulutangkis merupakan latihan yang memberi manfaat kardio yang lebih besar dibandingkan squash (sejenis olahraga raket) dan tenis.

3. Melatih kekuatan kaki
Sebuah penelitian di Inggris menunjukkan bahwa bulutangkis merupakan olahraga yang dapat melatih kekuatan kaki. 15 persen dari gerakan bulutangkis adalah gerakan cepat, seperti melompat, menekuk lutut dan berlari.

4. Memberi kepadatan tulang
Studi terpisah dari Swedia menunjukkan bahwa bermain bulutangkis dapat meningkatkan kepadatan tulang yang signifikan. Oleh karena itu, olahraga ini bisa menjauhkan seseorang dari ancaman osteoporosis.

Risiko Olahraga di Kota yang Penuh Polusi

PolusiRisiko Olahraga di Kota yang Penuh Polusi - Kota besar selalu identik dengan polusi udara yang tinggi baik dari kendaraan atau industri. Olahraga di tengah kota yang memiliki polusi udara ada efek negatifnya. Karena itu siasati waktunya, agar olahraganya tak sia-sia.

Jika seseorang secara teratur melakukan olahraga di daerah yang memiliki polusi udara akan berdampak buruk terhadap kesehatannya, terutama bagi orang yang memiliki penyakit paru-paru kronis, jantung atau diabetes.

"Saat seseorang melakukan olahraga, bahkan dengan intensitas yang rendah maka ia akan bernapas 10 kali lebih banyak dibandingkan saat sedang istirahat," ujar Edward R. Laskowski, M.D, seorang physical medicine and rehabilitation specialist, seperti dikutip dari Mayo Clinic, Selasa (30/11/2010).

Dalam kondisi seperti itu, orang cenderung akan menarik napas lebih mendalam ke dalam paru-paru dan bernapas melalui mulut, sehingga melewati penyaringan saluran di hidung.

Faktor-faktor ini akan meningkatkan kontak tubuh dengan polutan, kombinasi antara polusi udara dan olahraga ini akan menimbulkan risiko.

Paparan polusi udara atau partikel kecil dari debu atau aerosol yang ada di udara bisa memicu beberapa risiko kesehatan, seperti:


  1. Terjadi peningkatan kerusakan yang signifikan pada saluran udara kecil di paru-paru.

  2. Peningkatan risiko serangan jantung dan stroke pada perempuan yang telah berusia lanjut.

  3. Peningkatan risiko kematian akibat kanker paru-paru dan penyakit jantung.


Untuk membatasi dampak buruk dari polusi udara ini, ada beberapa hal yang bisa dilakukan saat olahraga, yaitu:

  1. Usahakan jika berolahraga di luar ruangan dilakukan saat pagi hari, karena belum banyak kendaraan yang berlalu lalang sehingga tingkat polusinya tidak tinggi.

  2. Hindari olahraga saat tengah hari atau siang hari.

  3. Menghindari berolahraga seperti jogging atau jalan kaki di daerah yang jalanannya macet, untuk itu sebaiknya berolahraga di radius lebih dari 15 meter dari jalan.

  4. Variasikan dengan berolahraga di dalam ruangan, bisa di dalam rumah atau mengikuti kelas kebugaran.


Polusi udara bisa menyebabkan beberapa penyakit seperti infeksi saluran pernapasan akibat senyawa nitorgen yang melemahkan rambut getar di dalam tenggorokan, menurunkan hormon seksual seseorang, mengganggu kelenjar endokrin, serta bisa menyebabkan karies gigi akibat radikal bebas dari asap kendaraan.

Jika memang diketahui memiliki kondisi kronis atau ingin tetap sehat, sebaiknya perhatikan udara di sekitar jika ingin melakukan olahraga di luar ruangan agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal

Ketahui Posisi Duduk yang Sehat

dudukPosisi duduk yang salah bisa mengakibatkan masalah postur tubuh yang akan berdampak terhadap kesehatan secara menyeluruh. Ketahui cara duduk yang sehat agar tak menimbulkan penyakit.

"Duduk untuk jangka waktu yang lama dan dilakukan tahun demi tahun bisa membuat sirkulasi menurun, metabolisme melambat, ketidakseimbangan kadar gula darah dan menimbulkan tekanan pada otot keseimbangan postural," ujar Dr Helen Lee, DC seorang praktisi dan pendiri Touch of Life Chiropractic di Hoffman Estates, Illinois, seperti dikutip dari Sheknows, Jumat (22/10/2010).

Dr Lee menuturkan tak heran jika orang yang terlalu banyak duduk bisa menyebabkan penambahan berat badan dan juga status kesehatan yang buruk. Untuk itu seseorang perlu mengetahui dan memperbaiki postur tubuhnya.

Berikut ini tips mengenai postur duduk yang sehat, yaitu:

1. Memberikan support (bantalan) pada pinggang
Kursi yang digunakan harus dapat membantu atau tidak membuat orang sakit saat mencoba untuk duduk dengan sehat. Dr Lee menyarankan untuk duduk di kursi dengan memberikan support atau penyokong pada pinggang. Misalnya dengan meletakkan bantal kecil di pinggang, pantat dan duduk setengah bersandar.

2. Mengembangkan postur duduk yang sehat
Kursi yang terbaik pun tidak akan memperbaiki postur tubuh jika seseorang cenderung bungkuk, membungkuk pada keyboard atau menyilangkan kaki saat duduk.

Untuk itu cobalah melakukan hal-hal berikut saat duduk, yaitu:
- Letakkan kedua kaki mendatar di lantai dengan posisi lutut sedikit lebih tinggi dari pinggul.
- Letakkan siku pada posisi nyaman di samping atau istirahatkan lengan pada sandaran yang memungkinkan bahu untuk menjadi rileks.
- Usahakan bahu sejajar atau tidak bergerak ke depan.
- Kepala memandang lurus ke depan dan dagu agak miring ke bawah.
- Fokus pada perut atau bernapas dengan perut sepanjang hari untuk meningkatkan oksigen dan tubuh tetap santai.

3. Menjaga tubuh tetap hidrasi
Dehidrasi bisa membuat seseorang menjadi lelah dan cenderung akan duduk dengan posisi lebih merosot. Untuk itu tetaplah menjaga tubuh terhidrasi dengan baik sepanjang hari.

4. Bangun dan bergerak
Bergeraklah secara teratur atau bangun setiap 15-30 menit sekali untuk meregangkan otot, bergerak dan bernapas. Jika memungkinkan cobalah berjalan-jalan sejenak. Kondisi ini akan meningkatkan sirkulasi atau energi serta menghindarkan orang terlalu banyak ngemil di meja.

5. Periksa kondisi tempat tidur
Seseorang bisa menghabiskan waktu 5-8 jam di tempat tidur dalam sehari, sehingga tempat tidur juga memiliki dampak yang signifikan terhadap postur tubuh. Untuk itu pastikan tempat tidur memiliki dukungan yang baik bagi tubuh dan mengganti letak tubuh setiap beberapa bulan untuk mencegah lekukan tubuh di kasur yang bisa membuat badan sakit.

10 Alasan Kenapa Minuman Alkohol Harus Dijauhi

mabukAlkohol bisa berasal dari mana saja, tapi yang paling populer terdapat dalam minuman anggur, bir atau minuman keras lainnya. Ada 10 alasan kenapa minuman alkohol memang harus dijauhi.

Minuman alkohol memang bisa bagus untuk kesehatan misalnya menghangatkan tubuh di udara yang dingin. Tapi yang banyak terjadi alkohol dikonsumsi secara berlebihan hingga manfaatnya hilang.

Tidak peduli berapa pun usia seseorang, alkohol bisa menimbulkan dampak yang serius terhadap kesehatan dan dirinya sendiri.

Dikutip dari Livestrong, Jumat (22/10/2010) ada 10 alasan kenapa minuman alkohol layak dijauhi, yaitu:

Kecanduan
Kecanduan adalah salah satu efek yang paling terlihat jika seseorang menggunakan alkohol dalam jangka waktu panjang. Hal ini berarti seseorang harus minum lebih banyak sebelum mabuk atau agar bisa merasa lebih rileks.

Gejala balikan (withdrawal)
Seseorang akan mengalami gejala penarikan (withdrawal) ketika mencoba untuk berhenti minum secara tiba-tiba atau saat bangun keesokan harinya. Gejala ini termasuk merasa cemas, mual, muntah, mudah marah, kehilangan nafsu makan dan perasaan gemetar.

Penyakit hati
Menurut University of Maryland Medical Center penggunaan alkohol bisa menyebabkan penyakit hati kronis, seperti fatty liver (lebih dari 90 persen pengguna alkohol), serta hepatitis alkoholik dan sirosis alkohol yang bisa mengakibatkan kegagalan hati.

Mengakibatkan kecelakaan
Alkohol akan mengganggu kemampuan seseorang mengemudi dan memperlambat proses berpikir. Gabungan kondisi ini menjadi penyebab seseorang mengalami kecelakaan setelah minum alkohol.

Perilaku berbahaya
Alkohol bisa mengurangi kemampuan inhibisi alami seseorang, sehingga orang yang mabuk seringkali melakukan hal-hal berbahaya tanpa disadarinya seperti berhubungan seks tanpa menggunakan kondom atau menyeberang jalan sembarangan.

Efek negatif terhadap suatu hubungan

Mengonsumsi alkohol tidak hanya berefek terhadap diri sendiri, tapi juga orang-orang disekitarnya seperti anak-anak. Karenanya kekerasan rumah tangga seringkali terjadi pada orang yang menyalahgunakan alkohol dan anak-anak mungkin menderita trauma jangka panjang akibat kebiasaan minum orangtuanya tersebut.

Depresi
Dalam jangka pendek alkohol bisa memberikan efek rileksasi, tapi tanpa disadari alkohol justru memberikan kontribusi terhadap perkembangan depresi. Sekitar 40 persen peminum berat menunjukkan tanda-tanda depresi.

Kehilangan pekerjaan
Semakin sering seseorang minum alkohol, maka semakin berkurang pemikirannya tentang tanggung jawab termasuk pekerjaan. Hal ini akan menurunkan produktivitas bekerja dan nantinya berujung pada pengangguran.

Memicu masalah hukum
Mengonsumsi alkohol bisa memicu terjadinya masalah hukum, seperti ditangkap akibat perilaku tidak tertib atau mengemudi dibawah pengaruh alkohol.

Mengabaikan kebersihan diri sendiri
Seseorang yang mengonsumsi alkohol lama kelamaan akan mengabaikan kebersihan dirinya sendiri, seperti memakai baju yang sama berulang-ulang, jarang mandi atau lupa menyikat gigi. Karena yang ada di dalam pikiran orang tersebut hanyalah alkohol dan berhenti memikirkan hal lainnya.

Hal Paling Dicemaskan Pria Saat Menjadi Tua

Pria TuaBiasanya kaum perempuan sangat perhatian dengan proses penuaan. Tapi ternyata pria juga punya ketakutan saat menjadi tua. Setidaknya ada 3 hal yang paling membuat pria cemas ketika menjadi tua.

Banyak orang memang takut untuk menjadi tua, karena biasanya saat tersebut kondisi tubuh sudah menurun dan memiliki risiko terkena beberapa penyakit tertentu yang terkait dengan usia lanjut.

Peningkat Konsentrasi Sepanjang Hari

imgPernahkah Anda merasa mudah mengantuk sehingga tidak bisa berkonsentrasi di kantor atau sekolah? Jika iya, Anda mungkin memerlukan nutrisi sehat yang bisa meningkatkan konsentrasi.

Makanan yang tinggi protein dan mengandung nutrisi tertentu dapat membantu Anda berkonsentrasi untuk waktu yang cukup lama. Makan pada saat yang tepat juga dapat membantu Anda tetap produktif.

Cara Mengetahui Kualitas Air

Air minumAir merupakan salah satu komponen penting dalam kehidupan manusia, karenanya mengonsumsi air yang bersih menjadi faktor keharusan tersendiri. Lalu bagaimana cara mengetahui suatu air bersih atau tidak?

Tidak semua daerah di Indonesia terutama di Jakarta memiliki kualitas air yang baik, padahal air digunakan untuk berbagai macam kegiatan dan salah satunya untuk minum. Karena itu kebersihan air yang diminum akan mempengaruhi kesehatan seseorang.

Susu Khusus untuk Tidur Malam

SusuKebiasaan minum susu sebelum tidur banyak dilakukan orang. Kini telah ada susu yang khusus diminum sebelum tidur malam yang dapat meningkatkan kualitas tidur. Susu apa itu?

Milchkristalle, yaitu sebuah perusaan yang berbasis di Munich Jerman telah mematenkan susu malam yang diambil dari seekor sapi pada malam hari.

Detoks Berguna untuk 5 Bagian Tubuh

DetoksTubuh sebenarnya mampu mengeluarkan racun dan membangun sistem detoksifikasi sendiri seperti pada hati, ginjal, paru-paru dan kulit. Tapi melakukan diet detoks juga ada manfaatnya setidaknya pada 5 bagian tubuh ini.

Diet detoks yang sukses dapat membantu hati dan kantong empedu, serta merangsang sistem limfatik. Diet detoks juga membantu membersihkan darah, menghilangkan cairan, meningkatkan panas tubuh dan meningkatkan gerakan usus. Untuk alasan ini, detoksifikasi tubuh juga dapat membantu perempuan dalam upaya penurunan berat badan.

Dilansir dari Livestrong, Kamis (14/10/2010), berikut 5 bagian tubuh yang mendapatkan manfaat dari diet detoks:

1. Sistem limfatik
Sistem limfatik mengalirkan kelebihan cairan dari seluruh jaringan tubuh. Dalam kelenjar getah bening, bahan asing dan infeksi cairan bening disaring sebelum memasuki darah.

Sistem limfatik yang tidak beres ditandai dengan mata bengkak, pergelangan kaki bengkak, retensi cairan, kulit atau mata kusam. Menyingkirkan kelebihan cairan ini juga dapat membantu perempuan menurunkan berat badan.

Untuk membantu merangsang sistem limfatik bisa menggunakan ramuan seperti jahe, oregano, cabe rawit dan rosemary. Olahraga teratur juga akan membantu dengan meningkatkan aktivitas getah bening dan membakar kelebihan berat badan.

2. Hati

Hati adalah organ yang paling sulit bekerja di tubuh selama proses detoksifikasi. Salah satu tugasnya adalah untuk mengubah limbah tubuh seperti amoniak dan racun yang diproduksi ketika tubuh memecah protein. Hati juga memecah racun seperti obat-obatan, alkohol, racun makanan dan zat-zat berbahaya lainnya.

Herbal dan makanan yang dapat membantu detoksifikasi hati antara lain akar dandelion, peterseli, apel, minyak zaitun, ketimun dan bawang.

3. Sistem kemih

Untuk membantu proses ekskresi, sistem kemih yang sehat sangat penting. Makanan dan olahraga dapat membantu mempercepat pembuangan limbah tubuh melalui urine. Pembentukan urine akan membantu melepaskan retensi air yang menyebabkan kenaikan berat badan.

Makanan dan bumbu yang dapat membantu detoksifikasi sistem kemih seperti dandelion, lovage, jelatang, peterseli, asparagus, ketimun dan bawang.

4. Sistem sirkulasi

Sistem sirkulasi yang sehat dapat meningkatkan sirkulasi darah serta membantu memberikan oksigen dan nutrisi untuk tubuh. Hal ini juga meningkatkan panas tubuh dan keringat, yang membakar kalori dan mengeluarkan air untuk menurunkan berat badan.

Untuk alasan ini, diet detoks berfokus pada pemurnian darah. Makanan yang dapat membantu memurnikan darah seperti bawang putih, daun bawang, bawang merah, daun bawang putih dan dandelion. Sedangkan untuk meningkatkan panas tubuh dan keringat gunakan bunga calendula, thyme (thymus), mustard dan teh hijau.

5. Gerakan usus

Untuk menurunkan berat badan, Anda harus mendorong perut untuk bekerja menghilangkan akumulasi racun dan zat lain dalam tubuh. Oleh karena itu, buang air besar sering dikaitkan dengan penurunan berat badan.

Dalam diet detoks, bumbu dan makanan yang memiliki efek pencahar antara lain burdock, akar dock, minyak zaitun dan jus lidah buaya. Olahraga teratur juga akan merangsang kerja usus yang sehat.

Kamu Adalah Apa yang Kamu Makan

buahUngkapan 'kamu adalah apa yang kamu makan' sepertinya memang tepat untuk menggambarkan permasalahan kesehatan yang terjadi saat ini. Makanan bisa menjadi kunci untuk membuat tubuh tetap sehat sekaligus kunci untuk membuat tubuh jatuh sakit.

Ungkapan 'kamu adalah apa yang kamu makan' bukan berarti bahwa orang akan menjadi ayam ketika makan ayam. Ungkapan sebenarnya adalah apa yang Anda makan akan tergambar dalam kesehatan tubuh Anda. Ungkapan ini menekankan bahwa orang harus benar-benar memperhatikan apa yang ia masukkan ke dalam tubuhnya.

Apa yang orang masukkan ke dalam tubuh sangatlah mempengaruhi kesehatan dan kehidupannya. Kandungan gizi dari makanan yang masuk ke tubuh sangat menentukan komposisi membran sel, sumsum tulang, darah dan hormon.

Orang kehilangan sekitar 300 miliar sel setiap hari hingga usia tua dan sel-sel tersebut harus diganti. Makanan merupakan sumber utama yang dapat menggantikan sel-sel tubuh yang hilang setiap harinya. Tubuh seseorang secara harfiah dihasilkan dari makanan yang ia makan.

Sebelum tahun 1993, daftar penyebab utama kematian di dunia, khususnya negara besar seperti Amerika Serikat adalah penyakit jantung, kanker dan stroke. Namun pada tahun itu Michael J. McGinnis MD dan William Foege MD, mengubah paradigma tersebut dengan menerbitkan laporan tentang penyakit dalam Journal of American Medical Association.

Para ilmuwan tersebut menyimpulkan bahwa lebih dari separuh kematian tahunan di Amerika Serikat (sekitar 1 juta orang) adalah kematian prematur (dini) yang sebenarnya bisa ditunda dengan mengubah pola makan dan gaya hidup.

Kematian prematur di usia dini bisa dicegah dengan memodifikasi pola makan dan gaya hidup seperti tidak merokok, atur pola makan sehat, olahraga, tidak mengonsumsi alkohol, tidak menggunakan narkoba dan berperilaku seksual yang aman.

"Kebiasaan makan tak sehat, merokok, dan tak olahraga menyebabkan 700.000 kematian prematur di AS pada tahun 1990," jelas Michael J. McGinnis, MD, seperti dilansir dari MSNBC, Kamis (14/10/2010).

Di tahun 2004, sekelompok ilmuwan di Center for Disease Control and Prevention (CDC) juga telah mengkaji masalah ini dan mencapai kesimpulan yang sama. Makanan yang tidak sehat juga menambah risiko kematian prematur, yaitu karena obesitas (kegemukan) dan diabetes.

Makanan yang sehat adalah makanan mengandung cukup gizi, cukup nutrisi, cukup kalori, bebas dari zat aditif seperti pewarna, perasa, pemanis, zat pengawet dan hormon buatan.

Makanan akan menjadi tidak sehat bila telah bersinggungan dengan penambahan bahan kimia, gula, garam, minyak berbahaya dan kalori yang tidak diperlukan.

Padahal, makanan yang baik dan sehat dapat memperbaiki kesehatan gen tubuh dan juga mengurangi risiko penyakit kronis hingga 80 persen.

Jadi kondisi tubuh sangat dipengaruhi oleh makanan yang masuk baik makanan yang sehat maupun yang tidak sehat. Tubuh perlu menggantikan miliaran sel setiap hari dan makanan yang dikonsumsi adalah sumber utama untuk menggantikan sel-sel tersebut.

Memulai Hari dengan Hal Sederhana

pagiPagi hari selalu identik dengan terburu-buru. Dengan waktu yang sempit sejak bangun tidur dan harus memulai rutinitas seharian yang panjang. Anak-anak harus pergi sekolah atau orangtua berangkat kerja.

Banyak orang yang mengeluh tidak bisa menikmati pagi karena seakan selalu dikejar-kejar waktu, kecuali saat libur. Benarkah seperti itu?

dr Phaidon L Toruan MM, corporate health trainer yang banyak berkecimpung tentang gaya hidup sehat memberikan tips sederhana bagaimana memulai hari dengan baik.

"Kalau kita memulai hari dengan hal-hal baik, maka hari hari kita selanjutnya punya kans lebih baik," kata dr Phaidon dalam rilisnya Jumat (15/10/2010).

Berikut tips sederhana untuk memulai hari:


1. Mulai dengan bersyukur dan berterima kasih.
Bersyukur kepada sang pencipta akan orang disekitar dan kesempatan hari ini. Ucapan syukur akan membuat otak menjadi positif, energi tubuh positif. Efeknya hati yang penuh ucapan syukur akan mencegah produksi hormon kortisol yakni hormon stres yang mengganggu kesehatan apabila berlebihan.

2. Bernapas dalam.
Istilah medisnya pernafasan diafragma alias napas perut atau napas bayi. Napas perut akan menyebabkan napas dalam yang akan menyebabkan paru-paru lebih mengembang.

Sebesar 2/3 bagian bawah paru-paru adalah bagian paling kaya oksigen yang bila mengembang sempurna maka asupan oksigen akan sempurna. Dengan begitu oksigen yang dihirup bisa lebih banyak, otak lebih jernih berpikir, metabolisme lebih baik, dan lebih percaya diri.

3. Jalan telanjang kaki menyentuh tanah.
Jalan kaki tanpa alas akan membantu menyerap energi magnet bumi. Selain itu juga bisa membakar kelebihan lemak di tubuh dan meningkatkan sirkulasi darah otak yang berarti meningkatkan kreatifitas untuk bekerja.

Nah jika sudah melakukan itu sempatkan untuk menaruh buah-buahan dalam makanan yang dikonsumsi di pagi hari. Kenapa buah-buahan penting?

Karena setiap kontraksi otot, metaboisme, peredaran darah manusia terjadi akibat energi listrik secara biokimiawi. Buah-buahan adalah makanan 'hidup' yang kaya akan energi listrik yang membantu semua fungsi tersebut berjalan dengan baik. Tanpa suplai listrik segar, artinya hanya bisa pakai listrik bekas

Celana Dalam Mahal Bisa Jadi Sarang Jamur Kelamin

Celana Dalam Siapa bilang barang mahal selalu baik untuk kesehatan? Salah satu contohnya adalah celana dalam berbahan nilon yang rata-rata harganya lebih mahal. Celana dalam berbahan nilon bisa menjadi sarang bagi jamur kelamin.

Mempersiapkan Keturunan Sehat Sebelum Menikah

pasanganSaat mempersiapkan pernikahan, sebaiknya jangan lewatkan tes kesehatan pra nikah. Selain memperdalam keyakinan Anda terhadap pasangan, tes kesehatan pra nikah juga memungkinkan Anda mendapatkan keturunan yang sehat.

Pemeriksaan pra nikah merupakan salah satu tahap dalam persiapan yang tidak boleh dilewati. Banyak konflik dalam pernikahan yang mungkin berujung pada perceraian diakibatkan oleh masalah kesehatan, kesuburan dan keturunan.

Bulan yang Tepat untuk Liburan dan Diet

liburanAda pepatah yang mengungkapkan bahwa waktu adalah segalanya, termasuk dalam hal kesehatan. Nah, untuk berlibur dan diet juga ada waktu yang tepat untuk melakukannya. Kapan?

Akhir Februari dan awal Maret merupakan saat-saat seseorang mengalami kemerosotan psikologis dan saat-saat ini adalah waktu yang tepat untuk mengambil libur.

Berbagi Tips dan Info © 2011 - 2013 by Kumpulan Cara | thanks to: Google | Yahoo Indonesia | Supported by Blog Indonesia